You are currently viewing Warga Bulukumba Meninggal Usai Urus e-KTP, Berikut Penjelasan Disdukcapil

Warga Bulukumba Meninggal Usai Urus e-KTP, Berikut Penjelasan Disdukcapil

Aceh Singkil, Xtrafmsingkil.com – Sebuah video beredar di jejaring media sosial. Seorang warga Kelurahan Tanah Jaya, Kecamatan Kajang, Kabupaten Bulukumba bernama Amiluddin kesakitan dan akhirnya meninggal dunia di Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil). Usai mengurus e-KTP.

Dilansir dari laman merdeka, Kepala Disdukcapil Bulukumba, Mulyati Nur memberikan penjelasan. Amiluddin datang bersama keluarganya untuk mengurus dan melakukan perekaman e-KTP.

“Almarhum ini saat datang bersama keluarganya naik pete-pete (angkot) ke kantor memang dalam kondisi sakit dan baru keluar dari rumah sakit,” ujarnya saat dihubungi melalui telepon, Rabu (16/3).

Disdukcapil memberikan pelayanan prioritas kepada Alimuddin karena usia dan juga kondisi kesehatan. Disdukcapil Bulukumba menyiapkan kursi roda untuk Amiluddin.

“Kebetulan saya langsung yang melihat dan bawakan kursi roda, karena almarhum kan lagi sakit sehingga kami diprioritaskan. Pak Amiluddin langsung kami antar ke mobil perekaman KTP,” bebernya.

Mulyati menuturkan, Amiluddin meninggal setelah proses perekaman e-KTP seperti foto, rekam sidik jari, dan biometrik.

“Kami gotong ke kursi yang ada di kantor dan baringkan Almarhum. Di situ beliau meninggal dunia. Jadi almarhum meninggal bukan saat perekaman, tapi setelahnya,” bebernya.

Salah seorang kerabat Amiluddin, Sri Surianingsih mengatakan, kakaknya baru sepuluh hari berada di Bulukumba sepulang dari Malaysia. Amiluddin sempat dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sulthan Dg Raja Bulukumba karena sakit penyumbatan pada usus.

Share

Tinggalkan Balasan