JAKARTA, Xtrafmsingkil.com – Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki potensi besar di dunia pariwisata. Wisata alam dan buatan yang ada di sini pun memiliki daya tarik sendiri di mata wisatawan lokal dan mancanegara.
Namun, di balik potensi besar tersebut, sederet fakta-fakta unik yang menyinggahi pariwisata Indonesia bisa menjadi semacam tolok ukur atau ‘renungan’ tentang bagaimana keadaan pariwisata kita.
Berikut beberapa fakta-fakta dunia pariwisata Indonesia yang dilansir dari berbagai sumber:
Minim Toilet Di Tempat Wisata
Pernah tidak sewaktu traveling ke destinasi wisata alam seperti pantai atau gunung, tapi kalian tidak menemukan fasilitas toilet? Sekalinya ada, toilet terkadang tidak memadai. Permasalahan toilet di tempat wisata dalam negeri memang masih menjadi perbincangan di kalangan wisatawan.
Permasalahan kehadiran toilet sedikit banyak memberikan kesadaran kalau di destinasi wisata, bahkan yang berkelas internasional di Indonesia pun, ternyata masih minim dengan toilet. Padahal toilet yang bersih menjadi salah satu fasilitas penting bagi wisatawan.
Wisatawan Lebih Kenal Bali Ketimbang Indonesia
Fakta menarik satu ini sepertinya sudah banyak dipahami masyarakat Indonesia. Masih banyak wisatawan mancanegara yang tidak tahu di mana Indonesia, tapi mereka tahu Bali. Padahal, Bali adalah bagian dari Indonesia.
Oleh karena itu, pemerintah pun mencoba menggalakan berbagai tempat wisata menarik lainnya di Indonesia atau sering disebut “Bali baru”. Hal ini dimaksudkan agar pulau-pulau di Indonesia bisa lebih dikenal oleh para wisatawan asing.
Pantai di Indonesia Termasuk Yang Terbaik di Dunia
Dengan garis pantai sepanjang 95.181 km, negara kita menjadi negara dengan garis pantai terpanjang kedua di dunia setelah Kanada. Wajar jika wisata bahari menjadi salah satu area utama dalam pariwisata Indonesia.
Tak hanya dominan, bahkan destinasi-destinasi pantai di Indonesia terkenal sebagai salah satu yang terindah di dunia. Hal demikian kemudian memposisikan empat pantai di Indonesia masuk ke dalam kategori 100 pantai terbaik di dunia.
FlightNetwork, sebuah agen perjalanan online asal Kanada merilis daftar pantai terbaik dunia tahun 2018. Dalam daftar itu ada empat pantai di Indonesia, seperti Pantai Pianemo Raja Ampat yang berada di peringkat ke-46. Kemudian ada Pink Beach di Perairan Komodo pada peringkat 65, Pantai Kelingking, Bali peringkat 70 dan Nyang Nyang Beach (Bali) peringkat 74.
Ubud Jadi Destinasi Wisata Impian Para Milenial
Situs traveling muvTravel mempublikasikan 30 destinasi yang diimpikan oleh para milenial. Salah satu hal yang menggembirakan Indonesia berada di posisi kedua lewat Ubud, Bali.
Generasi milenial memang lebih tertarik mencari pengalaman lokal dan menikmati setiap momen perjalanannya. Hal itu memang bisa didapat saat melakukan perjalanan dan berlibur ke Ubud, Bali.
Para milenial masa kini yang begitu dekat dengan hype “isu mental” mengharapkan pemandangan alam yang asri serta budaya yang kental dari Ubud bisa mengobati permasalahan mereka.
Indonesia Negara Paling Santai di Dunia
Studi terbaru yang berasal dari Lastminute, sebuah penyedia jasa perjalanan Eropa meneliti berbagai faktor yang ada di Indonesia, seperti wilayah, hak-hak pribadi warga negara, suhu, jumlah hari libur, serta fasilitas kesehatan seperti spa.
Nah, dari hasil penelitian itu disimpulkan bahwa Indonesia adalah negara yang paling santai dibanding negara lain yang mereka teliti.
Santainya masyarakat Indonesia, ditambah dengan keramah-tamahan masyarakatnya merupakan indikator penting kenapa Indonesia dikatakan sebagai salah satu negara paling chill di dunia. Wajar jika banyak wisatawan mancanegara yang tertarik ke sini.
Sumber: Validnews.id