You are currently viewing Banjir Terjang 17 Desa di Aceh Singkil

Banjir Terjang 17 Desa di Aceh Singkil

Singkil (XTRAFMSINGKIL.COM) – Sebanyak 17 desa di 5 kecamatan di Aceh Singkil dilanda banjir dengan ketinggian 50 sentimeter hingga 1 meter lebih.

Berdasarkan laporan harian yang dirilis Pusdalops PB BPBD Aceh Singkil Selasa (18/5/2021) siang, banjir telah merendam pemukiman warga, areal sawah dan tanaman warga, ternak, jalan nasional Singkil-Subulussalam dan sejumlah fasilitas umum lainnya.

Banjir juga menyebabkan longsor di bahu jalan Kecamatan Simpang Kanan sehingga menumbangkan tiang listrik dan menyebabkan mati lampu di Kecamatan Simpang kanan saat ini.

Sejumlah akses jalan yang terendam banjir Misalnya di jalan nasional Singkil-Subulussalam di Bulusema Kecamatan Suro. Kemacetan sempat terjadi di jalur ini tadi malam, namun pagi ini air sudah surut sehingga kendaraan kembali dapat melintas.

Sementara jalan nasional lainnya di Ketapang Kecamatan Singkil Utara, kondisi air mulai meninggi. Bagi kendaraan yang melintas diharapkan berhati-hati atau lebih baik lewat jalur alternatif di Gosong Telaga.

Jumlah rumah warga yang terendam banjir masih dalam pendataan petugas. Sedang warga yang terdampak yang berhasil didata sebanyak 668 orang dari 111 KK, untuk Desa Bulusema dan Lae Balno, sisanya masih dalam pendataan. Sejumlah warga juga dikabarkan ada yang mengungsi ke rumah saudaranya.

Hujan lebat yang terjadi sejak kemarin sampai dengan saat ini, menyebabkan meluapnya Sungai Lae Ordi dan Sungai Lae Sulampi serta Sungai Lae Cinendang.

Kepala BPBD Aceh Singkil Mohd Ichsan menyebutkan, ketinggian air banjir bervariasi tergantung lokasi banjir, mulai dari 50 sentimeter hingga 1 meter lebih.

“Lokasi di atas jalan rata rata 50 cm, ada yang masih tergenang, ada yang sudah surut. Kalau di pemukiman warga ada yang 50 ada yang 1 meter lebih,” kata Ichsan.

Diperkirakan banjir dapat meluas ke kecamatan lainnya terutama didaerah hilir sungai mengingat hujan masih terus berlangsung. Untuk itu diharapkan kewaspadaan masyarakat. Bagi nelayan diharapkan berhati-hati ketika melaut sebab gelombang cukup tinggi.

Berikut wilayah yang dilanda banjir di Aceh Singkil berdasarkan laporan harian Pusdalops PB BPBD Aceh Singkil:

  1. Kecamatan Suro: Desa Bulusema
  2. Kecamatan Simpang Kanan: Desa Silatong, Ujung Limus, Tanjung Mas, Cibubukan, Lae Riman dan Serasah
  3. Kecamatan Danau Paris: Desa Lae Balno dan Situban Makmur
  4. Kecamatan Gunung Meriah: Desa Cingkam, Gunung Lagan, Rimo, Penjahitan, Tanah Merah dan Tanah Bara.
  5. Kecamatan Singkil Utara: Desa Kampung Baru dan Ketapang Indah. (HAb)
Share

Tinggalkan Balasan