You are currently viewing Pj Bupati Aceh Singkil Sambut Kedatangan Pj Gubernur Aceh

Pj Bupati Aceh Singkil Sambut Kedatangan Pj Gubernur Aceh

ACEH SINGKIL – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Singkil Azmi menyambut kedatangan Pj Gubernur Aceh Bustami Hamzah di Pendopo Bupati Aceh Singkil, Jumat, 26 April 2024 malam.

Tiba di Aceh Singkil, Pj Gubernur Aceh beserta isteri dan Ketua DPRA Zulfadli menjalani prosesi adat peusijuek di ruang pendopo.

Selanjutnya Pj Gubernur bergegas menghadiri haul Syekh Abdurrauf Assingkily di Masjid Agung Nurul Makmur.

Sebelumny Ketua Panitia HUT, Faisal mengatakan, hari jadi Kabupaten Aceh Singkil ke-25 kali ini sangat istimewa karena dihadiri oleh Pj Gubernur Aceh Bustami Hamzah. Berbagai agenda kegiatan juga diisi oleh kehadiran orang nomor satu di Aceh.

“Hari ini awal kedatangan Pj Gubernur Aceh Bustami Hamzah disambut di Pendopo Pj Bupati Aceh Singkil agendanya dipeusijuek,” kata Faisal, Ketua Panitia HUT Kabupaten Aceh Singkil.

Beberapa agenda Pj Gubernur Aceh, kata Faisal diantaranya, Peringatan hari wafatnya (Haul) Syeikh Abdurrauf Assingkily (Ulama Aceh) ke-339, Ziarah Ayahanda Syeikh Ali Fansuri di Desa Tanjung Mas, Kecamatan Simpang Kanan, Gubernur Aceh jadi inspektur upacara hari jadi Kabupaten dihalaman kantor bupati.

Selanjutnya pada Sabtu siang menuju Desa Teluk Nibung, Kecamatan Pulau Banyak untuk pelepasan anak penyu(Penyu) Banyak besok.

Dia berharap, semua pihak ikut mendukung peringatan hari jadi Kabupaten Aceh Singkil ini, karena begitu istimewa dihadiri oleh Pj Gubernur Aceh Bustami Hamzah.

Kegiatan Hut Aceh Singkil juga turut dimeriahkan oleh puluhan pedagang usaha mikro kecil menengah (UMKM) di lapangan Alun-alun Desa Pulo Sarok.

Ada Seratusan lebih pondok teratak mini dan teratak besar yang telah disediakan panitia.

“Untuk jumlah pastinya para pedagang UMKM masih belum didata, namun yang pasti terus bergulir,” ujar Kadis Perindagkop Malim Dewa.

Share

Tinggalkan Balasan