ACEH SINGKIL – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Aceh Besar melakukan kunjungan ke Kabupaten Aceh Singkil, Rabu, 7 Fabruari 2024.
Kunjungan ini dalam rangka studi tiru mengenai kiat dan strategi dari FKUB Aceh Singkil dalam menjaga kerukunan umat beragama diwilayahnya.
Pertemuan kedua FKUB berlangsung di Operatiom Room Kantor Bupati Aceh Singkil, disambut oleh Asisten II Setdakab, Faisal.
Faisal menyampaikan selamat datang rombongan FKUB Aceh Besar dan Kemenag Aceh Besar di tanah Ulama Syekh Abdurrauf Assingkili.
Ia menyebut keberadaan FKUB sangat stretegis dalam menjaga kerukunan dan keharmonisan di tengah-tengah umat beragama.
“Untuk itu peran FKUB ini dapat di perkuat dengan terus mensosialisasikan tentang moderasi umat beragama agar umat beragama ini tetap selalu rukun dan damai,” ujarnya.
Ketua FKUB Aceh Singkil, H. Ramlan menyebut kedatangan pengurus FKUB Aceh besar ini merupakan suatu kehormatan.
“Sebab dengan memperkuat silaturahmi maka kerukunan akan terus terjalin dan terbina. Semoga pertemuan ini dapat saling berbagi informasi terkait bagaimana menjaga dan memperkuat kerukunan umat beragama,” ujarnya.
Dalam pertemuan itu, pengurus FKUB Aceh Besar meminta kiat dan strategi bagiamana menjaga kerukunan umat beragama di Kabupaten Aceh Singkil.
Di akhir pertemuan itu, FKUB Aceh Singkil memberikan cenderamata sebagai tanda bahwa FKUB Aceh Besar sudah pernah berkunjung ke Aceh Singkil.